Senin, 19 Desember 2011

Manakah Browser Lebih Baik

Manakah browser paling baik di Antara Google Chrome, Firefox, IE, Opera atau Safari, web bower mana yang anda gunakan? Berikut Penjelasanya :

1. Google Chrome.
Browser ini bisa dibilang cepat populer, karena yang mempunyai browser ini adalah si raja search engine yaitu Google. Pada Interfacenya terlihat bahwa google ingin para penggunanya lebih fokus pada web dan melupakan browser yang digunakan. Ini atinya Google Chrome memilii tampilan yang tidak mengusik dan nyaman ketika sedang digunakan.

Chrome juga memiliki “Modus Penyamaran”. Pada modus ini memungkinkan para penggunanya dapat mengakses website tanpa meninggalkan jejak. Selain itu browser ini memberikan opsi “Make Application Shortcut” . Dengan feature ini sebuah aplikasi web seperti GMAIL atau Google Teader dapat dijalankan lewat shortcut pada Desktop atau Start Menu. Sehingga kelihatan seperti sebuah aplikasi lokal.

Pada setiap TAB yang dibuka di Chrome memiliki proses yang terpisah, sehingga ketika eror atau crash pada salah satu tab tidak akan mempengaruhi tab yang lain.

Fungsi pencarian yang dimiliki oleh Chrome sangat baik sekali. Contohnya, Chrome dapat mendeteksi ketika pengguna pernah melakukan pencarian di suatu website dan memasukkan website tersebut dalam daftar penyedia pencarian.

2. Mozilla Firefox


Mozilla Firefox bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan. Sebelum rilis versi 1.0-nya pada 9 November 2004, Firefox telah mendapatkan sambutan yang sangat bagus dari pihak media, termasuk dari Forbes dan Wall Street Journal.


Dengan lebih dari 5 juta download dalam 12 hari pertama rilisnya dan 6 juta hingga 24 November 2004, Firefox 1.0 adalah salah satu perangkat lunak gratis, sumber-terbuka (open-source) yang paling banyak digunakan di antara pengguna rumahan.


Melalui Firefox, Yayasan Mozilla betujuan untuk mengembangkan sebuah browser web yang kecil, cepat, simpel, dan sangat bisa dikembangkan (terpisah dari Mozilla Suite yang lebih besar). Firefox telah menjadi fokus utama perkembangan Mozilla bersama dengan client e-mail Mozilla Thunderbird, dan telah menggantikan Mozilla Suite sebagai rilis browser resmi Yayasan Mozilla.

Mozilla Firefox sekarang telah sampai ke versi 3.6. Pada versi 3.6 ini, Mozilla telah mengembangkan beberapa fitur tambahan, yaitu :


- Tampilan web browser yang dapat dimodifikasi dengan persona
- Open native video dapat ditampilkan secara full screen dan mendukung poster frames
- Mendukung Web Open Font Format (WOFF) -Menjelajahi dengan lebih cepat
- Mendukung teknologi CSSM, DOM dan HTML 5 yang baru


Mozilla Firefox bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebagai Mozilla Firebird adalah penjelajah web antar-platform gratis yang dikembangkan oleh Yayasan Mozilla dan ratusan sukarelawan. Sebelum rilis versi 1.0-nya pada 9 November 2004, Firefox telah mendapatkan sambutan yang sangat bagus dari pihak media, termasuk dari Forbes dan Wall Street Journal.

Dengan lebih dari 5 juta download dalam 12 hari pertama rilisnya dan 6 juta hingga 24 November 2004, Firefox 1.0 adalah salah satu perangkat lunak gratis, sumber-terbuka (open-source) yang paling banyak digunakan di antara pengguna rumahan.

Melalui Firefox, Yayasan Mozilla betujuan untuk mengembangkan sebuah browser web yang kecil, cepat, simpel, dan sangat bisa dikembangkan (terpisah dari Mozilla Suite yang lebih besar). Firefox telah menjadi fokus utama perkembangan Mozilla bersama dengan client e-mail Mozilla Thunderbird, dan telah menggantikan Mozilla Suite sebagai rilis browser resmi Yayasan Mozilla.

Mozilla Firefox sekarang telah sampai ke versi 3.6. Pada versi 3.6 ini, Mozilla telah mengembangkan beberapa fitur tambahan, yaitu :


- Tampilan web browser yang dapat dimodifikasi dengan persona
- Open native video dapat ditampilkan secara full screen dan mendukung poster frames
- Mendukung Web Open Font Format (WOFF) -Menjelajahi dengan lebih cepat
- Mendukung teknologi CSSM, DOM dan HTML 5 yang baru.

3. Microsoft Internet Explorer (IE)


Internet Explorer, disingkat IE atau MSIE, adalah sebuah browser web proprieter yang gratis dari Microsoft. Internet Explorer hingga kini masih merupakan browser web yang paling banyak digunakan, meliputi 93.7% dari keseluruhan penggunaan browser menurut sebuah perusahaan penganalisa web WebSideStory.

Keunggulan Browser ini terintegrasi dengan Outlook dan Outlook Express sehingga semua fasilitas e-mail bekerja dengan baik. IE juga mendukung sinkronisasi dengan PocketPC Windows dan sinkronisasi USB-cradle. isntalasi plug-in pun sangat mudah dilakukan.

4. OPERA


Instalasi dan download Opera terbilang mudah. Banyak kalangan telah mengakui kelebihannya. Walaupun kemampuannya boleh dibilang sudah bagus, namun web browser ini terus dikembangkan. Opera telah memelopori banyak fitur yang kemudian ditiru oleh browser lainnya. Contohnya, Opera adalah browser pertama yang mengintegrasikan gerakan mouse (mouse gesture) sebagai cara yang mudah untuk navigasi situs. Opera juga memiliki beberapa fitur orisinil, termasuk loading halaman di background, notes, penggantian skin, sesson management dan lain-lain. Selanjutnya Opera menjadi lebih terkenal dan sedikit "nakal" karena Multiple Document Interface yang bisa dibilang mendobrak tradisi web browser yang telah ada.

Keunggulan Opera mampu menampilkan (load) halaman web lebih cepat, dengan kecepatan koneksi yang sama dibanding browser lain. Selain itu juga terdapat tabs yang memungkinkan beberapa situs terbuka bersamaan, tanpa harus membuka banyak jendela.

Opera juga diperkuat dengan penyaring pop up untuk menangkal iklan pop up yang menjengkelkan. Fitur lain, seperti mesin pencari Google yang sudah built-in dan penghitung waktu yang diperlukan hingga halaman web membuka sempurna.

Opera juga memiliki email client dan rss sendiri, jadi tidak perlu memakai email client lain seperti Outlook, Thunderbird dan lainnya.

5. SAFARI


Safari 4.0 merupakan Browser andalan terbaru dari Apple yang di rilis menyusul selesainyaMac OS terbaru "Snow Leopard". Jika Microsoft dengan Internet Explorer 8 yang dimilikinya, maka Apple dengan Safari 4 diharapkan memberikan pengalaman yang berbeda dibanding Internet Explorer 8 terkait JavaScript dan loading HTML web pages.

Berbagai fitur disematkan dalam browser Safari 4.o ini. Diantaranya Top Sites yang hampir mirip dengan speed dial pada Opera. Cover flow, yaitu kemampuan untuk menampilkan animasi yang lebih dinamis, history search,, serta kemampuan untuk menampilkan standar web modern yang berbasis HTML 5 dan Advanced CSS effect.

Safari 4.0 dibangun berdasar nitro java script engine yang diklaim mapu menampilkkan java script 8 kali lebiih cepat dari internet explorer 8, serta 4 kali lebih cepat dibandingkan dengan Firefox 3. kecepatan yang dimiliki tentunya berbeda dengan teknik kompresi yang telah digunakan Opera pada Opera 10 dengan Opera Turbo-nya untuk mempercepat proses loading page. Akan tetapi, meskipun memiliki banyak kelebihan dan di-klaimm oleh pihak Apple sebagai browser tercepat dan ter-inovatif di dunia, ternyata kepopulerannya tidak mampu mengalahkkan Mozilla Firefoox dan Opera. Apalagi bagi pengguna awam di Indonesia. Beberapa browser yang di sebetulnya adalah software tangguh justru tidak terkesan familiar dikalangan pengguna awam Indonesia, terutama para pengguna pemula. Terbukti hanya sekitar 7% saja dari penggua Internet yang menggunakan Saafari sbagi browser utamanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar